Tuesday, April 26, 2016

MENGGUNAKAN CONTROL PANEL

Control Panel merupakan fasiliatas yang disediakan oleh windows, banyak fasilitas yang disediakn disana, yang befungsi untuk setting font, software, hardware, mouse, format regional, jam dan lain-lain. Untuk menjalankan program Control Panel adalah sebagai berikut.

1. Klik Start > Setting
2. Klik Control Panel
Maka akan muncul tampilan halaman dibawah ini.

a. Konfigurasi Penanggalan
Penanggalan dapat diatur dengan komputer. Dengan perkembangan sistem operasi Windows maka sistem mampu bekerja dengan penanggalan tersebut.
Langkah untuk mengubah sistem penanggalan komputer adalah :
1) Klik Start
2) Setting > Control Panel
3) Double klik icon Date and Time
4) Ubah tanggal dan waktu
5) Klik Apply
6) Klik OK
b. Menambahkan Jenis Huruf Baru
1) klik Start
2) Setting > Control Panel
3) Double klik icon Font
4) Klik File
5) Klik instal New Font....
6) Klik Drive yang diinginkan
7) Doule klik folder tempat huruf-huruf yang akan ditambah
8) pilih huruf yang akan ditambahkan
9) Klik OK
c. Mengatur Regional Setting
Setiap negara memiliki aturan tentang beberapa hal dibakukan sendiri-sendiri, yang masing-masing negara berbeda, misalnya format mata uang.
1) Klik Start
2) Setting > Contol Panel
3) Double Klik Regional
4) tentukan seting currency (satuan mata uang)
5) Tentukan setting number (format decimal)
6) Klik Apply
7) Klik OK.

No comments: